Terkadang beberapa kesenangan
adalah cara
gembira menuju kehancuran
ORANG terbodoh di dunia adalah orang yang rakus pada aneka jenis kesenangan. Kesenangan ada dua jenis: pertama, kesenangan mubah. Kedua, kesenangan haram.
Setiap kesenangan mubah yang dinikmati, meskipun cuma sedikit, sudah mampu mengalahkan urusan agama yang lebih penting. Setitik kesenangan duniawi yang diperoleh diikuti oleh segunung kesedihan.
Orang yang rakus kesenangan juga selalu mencari kesenangan lain tiap kali ia memperoleh sebuah kesenangan. Hal ini bisa menggangu ruhiyah dan menjadi penyakit hati. Membuat orang terlalaikan hingga ia dikejutkan oleh kematian. Lalu yang tersisa hanya penyesalan tanpa bisa ditolong siapapun.
Sangat mengherankan, jika ada orang yang berambisi meraih kesenangan-kesenangan seperti itu padhal umurnya di dunia teramat pendek. Ia juga tak menaruh perhatian pada kesenangan hakiki dan abadi, akhirat. Padahal, kesenangan akhirat hanya bisa didapat dengan meninggalkan kesenangan dunia. Kebahagiaan di akhirat diraih dengan menukarnya dengan kebahagiaan dunia.
Kesenangan mubah bisa membuat seseorang melupakan berbagai macam keutamaan. Karena itu, tujuan kami menceritakan kejelekan-kejelekannya adalah agar perbuatan seperti itu dijauhi.
0 komentar:
Post a Comment