Friday, October 17, 2014



Cara Merawat dan Melatih Anjing Siberian Husky

Anjing Siberian Husky juga dijuluki Arctic husky. Berasal dari Siberia yang sangat dingin. Dulunya, Siberian Husky dikembangkan suku nomadic di Asia Timur Laut untuk menarik kereta salju, terutama pada musim  dingin. Konon, awalnya para pengelana Rusia membawa Husky ke Siberia untuk membantu penelitian di sepanjang pantai. Namanya diturunkan dari the husky nature of the breed howl. Trah ini diakui oleh American kennel Club pada 1930. Anjing ini selalu menang dalam kompetisi tarik kereta di Alaska.

Sebelum kita membaca cara merawat dan melatih anjing siberian husky di bawah ini, kita ketahui dulu karakter anjing tersebut.

Siberian husky termasuk anjing pekerja yang rajin. Punya karakter patuh, senang bermain dan bertemu orang. lolongannya melengking. Tampang Siberian Husky garang, namun memiliki temperamen ramah terhadap manusia dan anjing lain. Karenanya Siberian husky tidak cocok dijadikan sebagai anjing penjaga. Husky sangat baik hati, sampai-sampai tidak mampu membedakan penjahat dan orang baik-baik.


Ciri Khas dan Perawatan dan Latihan

Tinggi badan jenis mediumhair dog ini sekitar 53-60 cm. Berat badan anjing dewasa mencapai 23 kg. Ia sangat kuat dan kokoh, serta tangkas. Sosoknya gagah dan sangat mirip serigala, tetapi karakternya lemah lembut. Moncong lancip dan mata biru tajam. Raut muka terang.

Rambut Siberian Husky tumbuh tebal, untuk melawan suhu dingin di habitat aslinya. Ada tiga lapis rambut. Rambut pendek dekat kulit, rambut sedang, dan rambut mantel (paling luar). Namun begitu hidup di tropis seperti Indonesia, rambut mantel itu tak lagi dikenakan, maklum kegerahan.  Warna rambut cokelat atau biru. Bagian kiri dan kanan bisa berlainan. Warna kombinasinya sangat beragam, umumnya selalu ada warna putih.

Meski berasal dari kawasan dingin, Siberian Husky bisa dipelihara di kawasan tropis. Bahkan bisa hidup lepas di pekarangan.

Siberian Husky sangat aktif. Senang bermain dan berlari-lari. Rambut panjangnya mudah rontok. Sehingga butuh perawatan ekstra. Penyisiran rambut paling tidak seminggu sekali. Kulit, gigi, dan telinga bagian dalam, perlu perhatian khusus dan perawatan.

Problem utamanya, rambut mudah rontok. Bisa karena gangguan penyakit, atau factor genetic. Rontok alami bisa terjadi akibat proses pertubuhan terjadi pada saat peralihan usia anak-anak ke dewasa. Husky usia 2 tahun biasanya mengalami rontok rambut total.

Kemudian akan tumbuh rambut lebih lebat. Rontok total juga terjadi dua bulan setelah induk melahirkan. Rontok alami ini akan pulih dalam tempo empat bulan. Menghadapi kerontokan alami, Husky harus tetap disisir teratur. Selain agar tidak gimbal, juga untuk mempercepat tanggalnya rambut tua. Proses ganti rambut aka lebih cepat.

Untuk merangsang pertubuhan rambut, berikan suplemen vitamin E, bisa juga bahan lain. Kerontokan rambut bisa juga akibat penyakit kulit, kutu, dan gatal-gatal. Penyakit kulit menyebabkan akar rambut rapuh dan mudah rontok. Penyakit kulit bisa doibati atau di bawa ke dokter hewan. Setelah kulit sembuh, kerontokan akan terhenti. Vitamin E atau minyak goreng tetap rutin diberikan.

Hati-hati memilih makanan. Menu protein terlalu tinggi bisa menimbulkan gatal-gatal. Adakalanya Husky alergi terhadap zat dalam  dogfood. Demi amannya, berikan dogfood yang biasa disantap di tempat asalnya (kennel atau petshop). Penggantian menu baru bertahap sedikit demi sedikit, agar terbiasa. Boleh juga dikombinasi pakan lain. Syaratnya, tidak mengandung garam yang bisa bikin rambut rontok fatal.

Husky dimandikan minimal sebulan sekali. Disarankan pakai shampoo anjing atau sampoo bayi. Hindari sampo orang dewasa, karena bikin rambut rontok dan kusam. Kalau tempatnya bersih, nggak mandi juga oke. Tpi harus rajin disisir dengan sikat anjing. Rambut ditelapak kaki cepat panjang dan tidak beraturan, sesekali dirapikan.

Kebersihan kandang mutlak demi kesehatan rambut, kandang dibersihkan setiap hari. Kotoran dan air kencingnya mudah menempel di rambut dan bikin gimbal. Rambut tidak rapi mudah menampung debu dan kotoran lain. Akibatnya, kulit tidak sehat, rambut mudah rontok.

Husky tergolong cerdas. Tapi sangat keras kepala, sehingga susah dilatih. Kalau anjing lain cukup 3 bulan latihan, Husky setahun lebih. Ia termasuk  tipe alfa dog, bersifat memimpin. Maunya selalu didahulukan. Begitu juga soal makan, Husky tidak mau didahului anjing lain. Gar sehat, minimal butuh latihan ( exercise) 2 jam sehari. Kurang latihan, anjing jadi cemas dan malu-malu.



Anjing Siberian Husky, Cara merawat, Cara Melatih, Cara Merawat Anjing Siberian Husky

Berawan Com anjeeeeeeennngggg




0 komentar:

Post a Comment