Friday, April 25, 2014

jagalah shalatmu


Summary : Tidur Sehat Ala Rosullulah
Ta’lim Medis Asy Syifaa
Senin, 21 April 2014 
Orang Muslim berkeyakinan bahwa tidur adalah salah satu nikmat yang diberikan Allah Ta’ala kepada hamba-hamba-Nya dalam firman-firman-Nya berikut:
Dan karena rahmat-Nya, Dia jadikan untuk kalian malam dan siang, supaya kalian beristirahat pada malam itu dan supaya kalian mencari sebagian dari karunia-Nya (pada siang hari) dan agar kalian bersyukur kepada-Nya.” (Al-Qashash: 73)
“Dan Kami jadikan tidur kalian untuk istirahat.”  (An-Naba: 9)
Adab Sebelum Tidur
1.Berwudhu ketika akan tidur

    “Apabila engkau hendak mendatangi pembaringan (tidur), maka hendaklah berwudhu terlebih dahulu sebagaimana wudhumu untuk melakukan sholat.” (HR. Al-Bukhari No. 247 dan Muslim No. 2710)

2. Membaca doa akan tidur
Rasulullah SAW bersabda : “ Apabila kamu datang ke tempat tidur maka berwudhulah sebagaimana wudhu kamu untuk shalat, kemudian berbaringlah kesebelah kanan dan berdoalah : ‘Ya Allah aku serahkan diriku kepada-Mu dan aku serahkan urusanku pada-Mu dengan penuh harap dan cemas, tiada tempat bersandar dan tiada tempat berlindung dari murka-Mu kecuali kepada-Mu, kuimani kitab-Mu yang Engkau turunkan dan Nabi yang Engkau utus’ . Maka jika kamu diwafatkan ketika itu, niscaya kamu mati dalam keadaan fitrah/suci (islam). Dan jadikanlah doa ini ucapanmu yang paling akhir (sebelum tidur). (H.R.Bukhari 4 :99) 
3. Miring ke sebelah kanan
  • Mengistirahatkan otak sebelah kiri
Mengingat kita bekerja banyak menggunakan anggota tubuh sebelah kanan yang diatur oleh otak kiri.
  • Mengurangi beban jantung
Posisi tidur kesebelah kanan yang rata memungkinkan cairan tubuh(darah) terdistribusi merata dan terkonsentrasi di sebelah kanan ( bawah ). Hal ini akan menyebabkan beban aliran darah yang masuk dan keluar jantung lebih rendah. Dampak posisi ini adalah denyut jantung menjadi lebih lambat, tekanan darah juga akan menurun. Kondisi ini akan membantu kualitas tidur. Tidur miring ke kanan membuat jantung tidak tertimpa organ lainnya. Hal ini disebabkan karena posisi jantung yang lebih condong berada di sebelah kiri.
  • Mengistirahatkan lambung.
  • Meningkatkan pengosongan kandung empedu, pankreas.
  • Meningkatkan waktu penyerapan zat gizi
  • Mengistirahatkan kaki kiri
  • Menjaga kesehatan paru-paru
  • Menjaga saluran pernafasan 
!!! Larangan Tidur dengan Tengkurap
“Ada apa denganmu sehingga tidur dengan posisi seperti ini (tengkurap), tidur seperti ini adalah tidurnya orang yang dibenci atau dimurkai Allah -Subhanahu wa Ta`ala-.”
Hadits ini jelas merupakan larangan untuk tidur dengan tengkurap. Dan Allah -Subhanahu wa Ta`ala- sangat membencinya, dan setiap perbuatan yang Allah -Subhanahu wa Ta`ala- membencinya maka hendaklah sesuatu itu ditinggalkan.
Tidur tengkurap memiliki dampak negative loh, Kawan. Sebab orang yang tidur dalam posisi ini harus membengkokkan lehernya ke salah satu sisi sehingga berat dalam bernafas. Selain itu, posisi tidur yang dalam sabda Rasulullah dinyatakan sebagai posisi tidurnya penduduk neraka ini mempunyai beberapa akibat lain semisal tertekannya perut, hati, dan organtubuh lainnya yang bisa menyebabkan aliran udara dan darah dalam tubuh tidak lancar.
4. Meletakkan tangan di bawah pipi sebelah kanan
Berikut manfaat yang dapat Anda dapatkan dengan tidur tanpa bantal:
  • Mencegah sakit leher
  • Kualitas tidur
Tidur tanpa bantal akan membuat kualitas tidur yang baik karena posisi tubuh Anda berada pada tingkat alami dan normal tanpa ditopang/diganjal sesuatu pada kepala/lehernya. Jadi,apabila anda ingin tidur lebih berkualitas dan menormalkan posisi tubuh anda, mulai biasakan tidur tanpa bantal.
  • Keuntungan untuk tulang belakang
    Tidur tanpa bantal memungkinkan tulang punggung untuk sepenuhnya berada pada kurva alami dari tubuh di tempat
 5. Tidur di Ruangan Gelap
Penelitian terbaru di San Diego, menjelaskan tentang korelasi antara cahaya lampu dan tingkat depresi. Cahaya di malam hari menghambat produksi hormone melatonin. Melatonin berperan mendorong aktifitas antioksidan secara optimal di dalam tubuh sehingga mencegah kerusakan DNA akibat ulah zat-zat karsinogenik penyebab kanker dan memberhentikan mekanisme pertumbuhannya.
Adab Bangun Tidur
1.     Mengusap Wajah
2.     Menghirup Air ke hidung kemudian membuangnya
Karna selama kita tidur setan juga bermalam di rongga hidung kita, dan bila dibiarkan, setan akan membuat kita malas dalam menjalani aktivitas di hari tersebut.
Waktu tidur efektif?
Tidur di Awal Malam dan Bangun di Akhir Malam 
“Beliau saw tidur di awal malam dan menghidupkan akhir malam.” (Mutafaq ’Alaih) 
Tidur yang berkualitas di malam hari merupakan upaya optimalisasi dalam detoksifikasi untuk menetralisir toksin yang mengontaminasi tubuh. Detoksifikasi tubuh, terjadi terutama pada hati, tercapai optimal saat tidur. Mekanisme tersebut berkaitan erat dengan diproduksinya antioksidan sebagai penetral toksin. Pada tidur yang berkualitas, detoksifikasi hati dapat berjalan optimal, khususnya dalam pembentukan asam amino glutathione sebagai antioksidan yang menetralisasi stres oksidatif dan radikal bebas.
Rugilah orang-orang yang sibuk menidurkan diri sehingga LUPA dan lalai untuk melaksanakan ibadah mulia sebagai orang beriman. 
Umumnya orang beranggapan bahwa tidur malam yang baik memerlukan waktu sekitar 6-8 jam perhari. Benarkah demikian? Kita merasakan bahwa tidur malam kita selalu tidak cukup. Ini disebabkan karena kita tidak terlatih atau mengikuti aturan yang benar ketika kita tidur. Tidur yang teratur dapat mengefektifkan waktu kita terutama untuk beribadah di malam hari serta untuk mengerjakan hal lainnya. Di dalam Al-Quran disebutkan ada segolongan manusia yang masuk surga karena ibadah malamnya dengan mengurangi waktu tidur malamnya. 
"sesungguhnya orang-orang yang bertaqwa ada di dalam surga dan dekat dengan air yang mengalir. Sambil mengambil apa yang diberi oleh tuhan mereka. Sesungguhnya mereka sebelum ini di dunia adalah orang-orang yang berbuat baik. Mereka sedikit sekali tidur di waktu malam. Dan di akhir-akhir malam mereka memohon ampun kepada Allah." (Adz-Dzariyat: 15-18)

Rasulullah SAW telah memberikan contoh yang baik bagaimana tidur yang benar. Sebagai ringakasan mungkin kita bisa latihan untuk tidur malam seperti :
1.       Makan malam sedikit saja cukup sekedar supaya tidak lapar. Jika kita makan malam   yang banyak maka akan menyebabkan kita cepat mengantuk dan susah bangun dari tidur
2.       Tunaikan Sholat Isya’ sebelum tidur.
3.       Bersihkan tempat tidur seperti seprei, bantal,kasur dan lain-lain dari kotoran.
4.       Amalkan doa-doa sebelum dan sesudah tidur seperti yang diajarkan Rasulullah SAW.
Ada dua waktu tidur yang dianjurkan oleh Rasulullah untuk tidak dilakukan.
1. Tidur di Pagi Hari Setelah Shalat Shubuh
“Termasuk hal yang makruh bagi mereka – yaitu orang shalih – adalah tidur antara shalat shubuh dengan terbitnya matahari, karena waktu itu adalah waktu yang sangat berharga sekali. Karena ia adalah awal hari dan sekaligus sebagai kuncinya. Ia merupakan waktu turunnya rizki, adanya pembagian, turunnya keberkahan, dan darinya hari itu bergulir dan mengembalikan segala kejadian hari itu atas kejadian saat yang mahal tersebut” (Madaarijus-Saalikiin 1/459).
2. Tidur Sebelum Shalat Isya
Diriwayatkan dari Abu Barzah radlyallaahu ‘anhu : ”Bahwasannya Rasulullah shallallaahu ‘alaihi wasallam membenci tidur sebelum shalat isya’ dan mengobrol setelahnya” (HR. Bukhari 568 dan Muslim 647).Beberapa ulama menjelaskan, sebab dibenci tidur malam sebelum isya’ adalah memungkinkan ditinggalkannya sholat isya’ pada waktunya. Akibat terlalu banyak tidur
1. banyak tidur akan mematikan hati.
2. Memberatkan badan.
3. Menghilangkan manfaat waktu.
4. Menimbulkan kemalasan.
5. Dan banyak tidur ini hukumnya sangat makruh.
6. Banyak tidur juga akan membahayakan badan dan tidak bermanfaat bagi badan
Smoga bermanfaat :)


berawan com jagalah shalatmu

0 komentar:

Post a Comment